Komputer, Troubleshooting dan Merakit

Diposting oleh Komputer | 19.15 | 0 komentar »

Komputer

Komputer adalah serangkaian sekelompok mesin elektronik yang terdi ri dari ribuan bahkan jutaan komponen yang dapat saling bekerja sama,serta membentuk sebuah sistem kerja yang rapi dan teliti. Sistem ini kemudian dapat digunakan untuk melaksanakan serangakaian pekerja secara otomatis, berdasar urutan instruksi ataupun program yang diberikan kepadanya.

Definisi yang ada memberi makna bahwa komputer memiliki lebih dari satu bagian yang saling bekerja sama, dan bagian-bagian itu baru bisa bekerja kalau ada aliran listrik yang mengalir didalamnya. Istilah mengenai sekelompok mesin, ataupun istilah mengenai jutaan komponen kemudian dikenal sebagai hardware komputer atau perangkat keras komputer.

Hardware komputer juga dapat diartikan sebagai peralatan fisik dari komputer itu sendiri. Peralatan secara fisik dapat dilihat, dipegang, ataupun dipindahkan.

Dalam hal ini, komputer tidak mungkin bisa bekerja tanpa adanya program yang telah dimasukan ke dalamnya. Program ini bisa beripa suatu prosedur peng-operasian dari komputer itu sendiri atupun berbagai prosedur dalam hal pemrosesan data yang telah ditetapkan sebelumnya,

Dalam arti yang luas, software komputer bisa diartikan sebagai suatu prosedur pengoperasian. Suatu acara yang ditayangkan oleh TVRI, dapat dianggap sebagai software dari suatu peralatan televisi. Demikian pula halnya dengan musik yang telah telah direkam diatas kaset, data diatas kertas, serta cerita ataupuan uraian yang ada didalam sebuah buku.

Secara prinsip, komputer hanyalah sebuah alat - alat yang bisa digunakan untuk membantu manusia dalam menyelesaikan pekerjaannya. Untuk bisa bekerja, alat tersebut memrlukan adanya program dan manusia. Pengertian manusia kemudian dikenal dengan istilah brainware (perangkat manusia).

Pengertian brainware ini bisa mencakup orang - orang yang bekerja seacra langsung dengan menggunakan komputer sebagai alat bantu, atupun orang-orang yang bekerja secara langsung menggunakan komputer, tetapi menerima hasil kerja dari komputer yang berbentuk laporan.

Konsep hardware – software – brainware adalah merupakan konsep tri-tunggal yang tidak bisa dipisahkan satu dengan yang lainnya.untuk tahap pertama, manusia harus memasukan program terlebih dahulu kedalam komputer. Setelah program tersimpan didalam komputer, maka komputer baru bisa untuk membantu manusia untuk menyelsaikan persoalan ataupun pekerjaannya.


Troubleshooting

Adalah istilah dalam bahasa Inggris, yang merujuk kepada sebuah ben- tuk penyelesaian sebuah masalh . Troubleshooting merupakan pencarian sumber masalah secara sistematis sehingga masalah tersebut dapat diselesaikan. Troubleshooting, kadang – kadang merupakan proses penghilangan penyebab potensial dari sebuah masalah. Troubleshooting, pada umumnya digunakan dalam berbagai bidang, seperti halnya dalam bidang komputer, administrasi sistem, dan juga bidang elekronik dan kelistrikan.

Dalam dunia komputer, segala sesuatu masalah yang berhubungan dengan komputer disebut Troubleshooting dan timbulnya masalah dalam komputer tentu ada sebabnya.


Sistem Operasi

merupakan sebuah penghubung antara pengguna dari komputer dengan perangkat keras komputer. Sebelum ada sistem operasi, orang hanya mengunakan komputer dengan menggunakan sinyal analog dan sinyal digital. Seiring dengan berkembangnya pengetahuan dan teknologi, pada saat ini terdapat berbagai sistem operasi dengan keunggulan masing -masing. Untuk lebih memahami sistem operasi maka sebaiknya perlu diketahui terlebih dahulu beberapa konsep dasar mengenai sistem operasi itu sendiri.

Pengertian sistem operasi secara umum ialah pengelola seluruh sumber - daya yang terdapat pada sistem komputer dan menyediakan sekumpulan layanan (system calls) ke pemakai sehingga memudahkan dan menyamankan penggunaan serta pemanfaatan sumber - daya sistem komputer.

0 komentar